Alia Bhatt jadi Ibu, Sering Merasa Bersalah Meninggalkan Anak Pergi Kerja – HEALTHNEWS MAGAZINE

[ad_1]

Pasangan artis India Alia Bhatt dan Ranbir Kapoor telah menyambut kelahiran anak pertama mereka pada bulan November 2022. Dan pada 15 Maret kemarin, Alia Bhatt ulang tahun yang ke-30. Momen ultah ini menjadi istimewa karena menjadi ulang tahun pertama sang aktris setelah berstatus sebagai ibu. Simak cerita Alia Bhatt jadi ibu, serta lika likunya menjalani peran baru ini.

Alia Bhatt jadi Ibu, Sering Merasa Bersalah Meninggalkan Anak karena Urusan Pekerjaan

Dalam sebuah unggahan di media sosialnya, terlihat Alia Bhatt merayakan ulang tahun ke-30 bersama suami, keluarga dan teman terdekat. Meski kehadiran sang buah hati tak terlihat dalam perayaan Alia Bhatt ulang tahun, namun keceriaan dan kebahagiaan menyambut umur yang baru masih tetap terasa. 

“Hidup tidak mudah bagi semua orang, kita hanya harus terus bergerak maju”

Melalui sebuah wawancara dengan media, Alia Bhatt secara blak-blakan mengungkapkan pengalamannya menjadi ibu baru dari seorang anak perempuan yang diberinama Raha Kapoor. 

Baginya, menyeimbangkan antara kehidupan sebagai artis dan hidup sebagai ibu bukanlah hal mudah, namun kehadiran sang buah hati membuatnya mampu menjalani semua ini dengan baik. 

“Ini adalah pengalaman baru, dan semua yang baru bisa sangat menantang. Tapi ketika saya sedang tak punya energi, hanya dengan melihat bayi saya, energi saya langsung naik berkalilipat. Saya memilih menjadi seorang aktor, produser, pengusaha dan seorang ibu. Jadi saya tidak bisa mengeluh bahwa hidup itu susah. Hidup itu susah bagi semua orang, hidup tak selalu berada di jalan yang mulus. Anda harus tetap bergerak maju,” tutur istri dari Ranbir Kapoor ini.

Perasaan Bersalah karena Meninggalkan Anak untuk Bekerja Dialami Alia Bhatt setelah jadi ibu

Cerita Alia Bhatt jadi Ibu, Sering Merasa Bersalah Meninggalkan Anak Pergi Kerja

“Ini (rasa bersalah meninggalkananak) adalah perasaan yang selalu dirasakan. Dan Anda hanya perlu mengatakan bahwa Anda telah melakukan yang terbaik, tentu saja saya berpikir bahwa semua perusahaan besar akan memberikan cuti melahirkan. Inilah yang ingin saya katakan dengan suara keras,” ucap pemain film Kalank ini.

Pentingnya menjaga kesehatan mental ibu yang baru melahirkan

Lebih lanjut, aktris kelahiran 1993 ini berpesan pada semua ibu baru untuk memerhatikan kesehatan mental mereka. Setelah mengalami sendiri rasanya menjadi ibu dari seorang bayi yang baru lahir, lawan main Shahrukh Khan di film Dear Zindagi ini mengatakan bahwa para ibu baru sangat membutuhkan istirahat agar kesehatan mentalnya lebih stabil. 

“Sangat penting memahami bahwa menjaga kesehatan mental Anda, melakukan hal yang membuat senang, akan membuat bayi Anda juga bahagia,” ungkapnya. 

Support System yang Baik membantu Alia Bhatt menjalani peran baru jadi ibu

alia bhatt ulang tahun

“Hal yang paling membantu saya adalah support system saya, yakni suami, saudari saya Shaheen,  ibu saya, keluarga saya yang selalu mengecek keadaan saya. Mereka selalu membuat saya merasa saya melakukan yang terbaik yang bisa saya lakukan. Dan ini baru permulaan, akan ada banyak hal yang bisa dieksplorasi. Tapi tentu saja ini menjadi perjalanan terbaik dalam hidup saya,” pungkas Alia.

Sebelumnya, Alia Bhatt dan Ranbir Kapoor menikah pada 14 April 2022 dalam upacara sakral yang tertutup dari awak media. Tak lama kemudian Alia mengumumkan kehamilan anak pertamanya. Dan buah hati perempuan tersebut lahir 7 bulan setelah mereka menikah, yakni di bulan November 2022. 

Semoga semua ibu di dunia punya support system yang baik seperti yang dimiliki Alia Bhatt.

 

Baca juga: 

Bersama Suami, Alia Bhatt Pamer Baby Bump untuk Pertama Kalinya

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

[ad_2]

Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »